Memiliki sistem keamanaan yang handal pasti didambakan semua orang, terlepas itu untuk diri sendiri, keluarga, daerah perkantoran atau pemerintahan sekalipun. Dengan meningkatnya angka kriminalitas yang berbeda di setiap wilayah, itu menjadi salah satu alasan. Berbagai upaya pun di lakukan seperti menambah tenaga keamanan dengan security person, melakukan keamanan secara manual.
Dengan memanfaatkan teknologi saat ini, dapat mengurangi biaya atau risiko yang ditimbulkan dengan penggunakan sistem manual (security person). Ataupun juga sistem alarm ini dapat menunjang sistem keamanan yang dibarengi dengan security persons seperti yang dibahas sebelumnya.
Pada artikel kali ini akan dibahas mengenai beberapa sensor penting yang sering digunakan pada dunia alarm security, antara lain :
- PIR (Motion Detector)
Sensor PIR ini adalah sensor yang paling sering digunakan didunia alarm security, penggunaan nya praktis namun sangat tepat sasaran. Sensor PIR ini bisa mendeteksi adanya gerakan pada suatu wilayah yang sedang diawasi, misalnya ketika ada orang yang masuk ke ruangan HRD, dsb. Teknologi PIR saat ini umumnya sudah memiliki PET IMMUNE yang artinya tidak akan mendeteksi hewan peliharaan ketika masuk ke wilayah tertentu asalkan bobotnya tidak lebih dari 25 kg.
- Sensor Pintu
Sensor ini biasanya diletakkan pada pintu atau jendela, terdiri atas dua bagian, satu bagian diletakkan pada pintu satu bagian diletakkan pada bagian kayu yang terhubung pada pintu, ketika pintu terbuka maka kedua bagian tadi akan terpisah yang memicu adanya alarm.
- Sensor Asap
Sensor asap ini digunakan untuk mendeteksi adanya kebakaran lebih dini. Sensor ini biasanya dipakai pada tempat yang memiliki bahan yang mudah terbakar dan mengeluarkan asap, seperti kertas, atau kayu.
- Sensor Panas
Sensor panas ini digunakan untuk mendeteksi adanya kebakaran lebih dini, namun diletakkan pada tempat yang memiliki bahan yang tidak mudah terbakar misalnya besi atau logam lainnya.
Keempat sensor yang disebutkan diatas adalah sensor yang sering digunakan pada dunia alarm security, untuk kebutuhan yang lebih spesifik dapat menghubungi kantor kami untuk konsultasi di nomor 0274-2882085